Bon Ami Bakery Buka Lowongan Admin Produksi Oktober 2022



Bon Ami Bakery didirikan pada 1989 dengan membawa resep otentik keluarga. Berawal dari sebuah ruko di Jalan Manyar Kertoarjo, saat ini Bon Ami Bakery memiliki 10 outlet di Surabaya. Bon Ami diambil dari Bahasa Perancis yang berarti "sahabat".Kesan itulah yang selalu diusung dalam setiap outlet, bahwa penikmat suguhan Bon Ami akan selalu disambut sebagai sahabat.

Aneka pilihan homemade goodies, mulai dari suguhan tradisional seperti heici, risoles, pastel, hingga beragam roti manis maupun savoury tersedia untuk Sahabat Bon Ami nikmati. Baik sebagai buah tangan, hantaran, maupun camilan bersama keluarga dan sahabat. Penggunaan bahan berkualitas, pengolahan higienis, dan pelayanan segenap hati menjadi kunci dalam Bon Ami Bakery berbagi sukacita.


Saat ini Bon Ami Bakery membuka lowongan terbaru dengan detail sebagai berikut ini:


Admin Produksi

  • Pendidikan minimal S1
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Diutamakan untuk perempuan
  • Memiliki pengalaman 1 tahun
  • Seorang yang teliti
  • Menguasai Microsoft Excel
  • Penempatan Surabaya


Deskripsi pekerjaan :

- Merekap hasil produksi
- Mengelola stock
- Membuat laporan produksi
- Input hasil jadi
- Dan lainnya



Gambaran Pekerjaan Admin Produksi

Secara umum, tanggung jawab admin produksi adalah mengurus proses administrasi dan menyusun laporan hasil produksi. Proses administrasi yang dimaksud melibatkan tindakan, pemikiran, dan pengaturan mulai dari data bahan baku hingga data barang yang sudah jadi.


Sedangkan laporan hasil produksi berkaitan dengan proses pencatatan secara teratur mengenai keseluruhan data. Selain urusan dokumen, tugas admin produksi juga berkaitan dengan tugas pegawai lain yaitu operator. 


Cara Melamar

Apakah kamu tertarik untuk bergabung di Bon Ami Bakery? Yuk segera lamar posisi Admin Produksi sebelum tanggal 31 Oktober 2022. Kamu bisa melamarnya di KitaLulus.


KitaLulus adalah aplikasi yang menyediakan lowongan kerja dari berbagai perusahaan di seluruh Indonesia. Ada lebih dari 50.000 informasi lowongan kerja yang bisa kamu akses di aplikasi tersebut.


Cara daftarnya mudah, kamu hanya perlu menginstal aplikasi KitaLulus di Playstore dan lakukan registrasi akunmu. Selain itu, aplikasi KitaLulus juga memiliki fitur lain, seperti komunitas hingga soal psikotes. Jadi, selain melamar pekerjaan di aplikasi KitaLulus, kamu juga bisa menambah ilmu dan networking. Yuk, langsung instal aplikasi KitaLulus di smartphone kamu!